
02 Jan, 2025
Kita baru saja melangkah keluar dari tahun 2024, sebuah tahun penuh dinamika, tantangan, dan peluang. Kini, tahun 2025 menyambut kita dengan harapan baru, semangat baru, dan peluang yang lebih besar untuk berkembang. Banyak acara spesial yang sukses dihelat untuk merayakan malam pergantian tahun baru. Seperti halnya di Harper MT Haryono, Cawang, Jakarta yang menggelar acara makan malam spesial pergantian tahun dengan tema unik 'Pirate’s Night Eve 2025'
Acara yang berlangsung pada malam 31 Desember 2024 lalu, mengusung konsep penuh petualangan dan hiburan tematik. Acara dimulai dengan early dinner dari pukul 17.00 hingga 20.00 WIB, memberikan suasana santai dan ramah keluarga. Dengan dekorasi yang memukau dan staf hotel yang mengenakan kostum bajak laut, Harper MT Haryono berhasil membawa para tamu dalam suasana petualangan di dunia bajak laut. Beragam hidangan spesial menjadi daya tarik utama malam itu. Menu yang dihidangkan mencakup pilihan hidangan Nusantara, Pizza, hingga dessert kreatif bertema bajak laut. Tidak hanya itu, acara ini juga dimeriahkan oleh Nonton bareng film Pirates of the Carebbian.
Salah satu momen paling dinantikan adalah pemberian hadiah spesial berupa harta karun berisi cokelat emas kepada tamu yang paling antusias dan menikmati acara.
Selain itu, doorprize menarik juga dibagikan kepada tamu-tamu yang beruntung, menambah keseruan acara malam itu. “Tema ‘Pirate’s Night Eve 2025’ kami hadirkan untuk memberikan pengalaman Tahun Baru yang seru, penuh kebersamaan, dan tentunya meninggalkan kenangan indah bagi semua tamu, dan kami sangat mengapresiasi semua tamu yang telah bergabung dan merayakan malam spesial ini bersama kami," ungkap General Manager Harper MT Haryono Jakarta, Hermawan Priyatna, dalam keterangan resmi, Jumat (3/1/2025). Dengan konsep yang inovatif dan pelayanan terbaik, acara makan malam ini mendapatkan apresiasi positif dari para tamu yang hadir. Menurut Hermawan, Harper MT Haryono berharap dapat terus menghadirkan acara-acara spesial serupa di masa mendatang untuk menyatukan tamu dan komunitas dalam suasana penuh keceriaan. "Acara dinner ini tidak hanya menjadi momen spesial untuk menyambut tahun yang baru, tetapi juga menjadi ajang bagi Harper MT Haryono untuk mempererat hubungan dengan para tamu yang menginap," tandasnya.